29 April 2011

Agama,Doktrin dan MLM

Agama...Agama...Agama...
Yang satu ini sebenarnya merupakan sesuatu Yang sensitif dalam kehidupan kita. Ini selalu dijadikan landasan menentukan mana benar dan mana salah. Hanya saja belakangan banyak oknum atau kelompok tertentu Yang dengan lantang berteriak dan men-judge bahwa kelompok tertentu lainya bersalah, tetapi dengan cara-cara Yang tidak elegant dan tidak Agamis. Seperti tindakan yang menghakimi dengan suatu kekerasan. Daripada hanya menghakimi, sebenarnya akan terlihat indah jika itu dilakukan dengan pendekatan persuasif Yang intensif.

Bahkan belakangan kesensitifan Agama dalam kehidupan telah digunakan oleh sebuah Organisasi untuk mengambil keuntungan dengan kedok Kesucian dan kebenaran suatu Agama. Sebut saja kasus NII KW9 (Negara Islam Indonesia) Yang belakangan sering diberitakan di media masa. Menurut saya NII KW9 tak lebih hanyalah sebuah Organisasi MLM (Multi Level Marketing) dengan menggunakan embel-embel Islam didalamnya. Tragis memang, dengan menggunakan pemahaman Islam dan Nasionalisme Yang telah mereka salah kaprahkan mereka merekrut dan mendoktrin bahkan mencuci otak orang-orang Yang menjadi targetnya untuk kemudian dijadikan mesin uang belaka dengan sistem yang hampir sama dengan bisnis MLM. Bukankah ini adalah hal gila?. Bahkan korbannya rela melakukan apapun untuk menyetorkan uang dengan jumlah Yang telah ditentukan oleh NII KW9 setiap bulannya. Mereka di doktrin untuk itu.

Mahasiswa baru di kampus-kampus adalah sasaran empuk NII KW9 untuk direkrut dan di doktrin. Entah,mungkin karna mahasiswa khususnya mahasiswa baru/tingkat awal cenderung tergolong masih labil (masih bingung menentukan arah dalam mencari jati diri, membutuhkan/mencari banyak teman dan mencari perlindungan dari senior) sehingga lebih mudah untuk di dekati.

Saya harap teman-teman semua,khususnya mahasiswa untuk lebih berhati-hati dalam bergaul khususnya dengan orang Yang belum terlalu kita kenal. Pengetahuan tentang ilmu Agama hendaknya juga harus diimbangi dengan pemahaman Nasionalisme, Sosial dan kecerdasan lain. Sehingga tidak menjadi radikal dalam hal negatif dan tidak mudah terdoktrin dengan hal-hal Yang salah dan merugikan seperti Yang dilakukan NII KW9 ataupun gerakan Terorisme dengan kedok Jihad Yang jelas-jelas salah.

0 Komentar:

Post a Comment

Komentarmu Menunjukan Kualitasmu di Dunia Maya (^_^)

Sandy Corat-coret! © 2012 | Created by Sandy A. | Powered by Blogger.com